
Gereja Cathedral Gading Serpong Terbakar
Tangerang – BeredarViral Video Gereja Cathedral Gading Serpong terbakar, Senin pagi ini, 27 April 2020. Dalam video yang tersebar luas nampak kobaran api sangat besar dan asap tebal mengepul tinggi ke atas. Hingga saat ini penyebab kebakaran masih belum diketahui.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Tangerang, Kosrudin mengatakan Kebakaran terjadi sejak jam 8 pagi.
“Awalnya kita hanya mendapatkan postingan dari group BPBD telah terjadi kebakaran di gereja,” ungkap Kosrudin.
Kosrudin belum bisa memastikan penyebab kebakaran. Namun, kata dia, BPBD Kabupaten Tangerang telah mengerahkan 5 unit mobil pemadam 3 unit dari tangerang dan 2 unit dari Tangsel ke lokasi kebakaran. ” Jadi 5 unit sudah dikerahkan untuk memadamkan api.”
Menurut Kosrudin, belum diketahui ada korban jiwa dalam kebakaran gereja Katedral Gading Serpong yang merupakan gereja terbesar di Asia Tenggara itu. “Belum tau ada korban jiwa atau tidak.
Kalau ga salah itu gereja terbesar di asia tenggara,” kata Kosrudin.
Berdasarkan video rekaman yang beredar luas, api terlihat terus membesar dan melalap bangunan gereja tersebut. Asap hitam menggumpal hampir menutupi sebagian besar bangunan.